Bahasa Indonesia : Ungkap Singkat Makna Konotosi, Gaya Bahasa, Imbuhan, dan Kata Ganti
- Makna Konotasi
Makna konotasi adalah makna yang berdasarkan nilai rasa (positif/negatif).
- Gaya Bahasa
personifikasi adalah mengumpakan benda mati menjadi benda hidup.contoh : 1. Titik-titik hujan melompat-lompat
2. Peluit menjerit kereta malam
- Imbuhan ( Afiks )
1. Awalan (prefiks) adalah imbuhan yang berada diawal atau didepancontoh : berlari yaitu ber (imbuhan awalan) + lari (kata dasar)
2. Sisipan (infiks) adalah imbuhan yang berada di tengah-tengah/ sisipan
contoh : gelembung yaitu el (imbuhan) + gembung (kata dasar)
3. Akhiran (sufiks) adalah imbuhan yang berada di akhir.
contoh : makanan yaitu makan (kata dasar) + an (imbuhan)
4. Awalan dan akhiran ( konfiks )
contoh : ke - an + selamat : keselamatan
- Kata Ganti ( Pronomina )
1. Orang pertama adalah orang yang berbicara2. Orang kedua dalah orang yang diajak bicara
3. Orang ketiga adalah orang yang dibicarakan
Kata Ganti
|
Tunggal
|
Jamak
|
Orang pertama
|
Aku, saya, beta
|
kita, kami
|
Orang kedua
|
Kamu, anda
|
kalian
|
Orang ketiga
|
Dia, ia, nya, nama orang yang
dibicarakan
|
mereka
|
Komentar
Posting Komentar